Suara.com - Ketika saluran air mulai penuh terisi air, terutama ketika hujan tiba, umumnya berbagai serangga yang bersembunyi di dalamnya seperti kecoa akan mulai mencari jalan untuk keluar.
Kondisi ini tentu saja bukanlah hal yang menyenangkan. Apalagi bila serangga menjijikkan itu berkeliaran di sekitar rumah bahkan hingga masuk ke ruangan.
Bila Anda mengalami hal ini, ada cara alami yang mujarab untuk mengusir kecoa.Caranya, campurkan dalam piring, segenggam cengkih dan segenggam garam Inggris (Epsom Salt, yang bisa dibeli di apotek), aduk rata.
Kemudian letakkan ramuan tersebut di lokasi-lokasi kecoak bersembunyi seperti di bawah bak cuci piring, di bawah kulkas, di bawah mesin cuci, dan sebagainya.
Anda juga bisa menaruh sedikit ramuan tersebut di pojok ruangan atau lemari untuk mengusir serangga berbau sangit tersebut. Mudah 'kan? Selamat mencoba! (Home Life Magazine)
Cara Alami Ini 'Cespleng' Usir Kecoa
Ririn Indriani Suara.Com
Rabu, 18 Maret 2015 | 06:45 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
28 November 2024 | 08:26 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bisnis | 20:19 WIB
Bisnis | 19:12 WIB
Bisnis | 18:51 WIB
Bisnis | 17:29 WIB
Bisnis | 17:06 WIB