Natal, Rp8,3 Miliar per Menit Dihabiskan untuk Belanja "Online"

Doddy Rosadi Suara.Com
Kamis, 25 Desember 2014 | 12:07 WIB
Natal, Rp8,3 Miliar per Menit Dihabiskan untuk Belanja "Online"
Ilustrasi: Belanja online. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari Natal tahun ini diperkirakan akan memecahkan rekor untuk pembelanjaan online. Di Inggris, jumlah yang akan dihabiskan untuk belanja online dalam merayakan Natal diperkirakan mencapai 636 juta poundsterling.

Jumlah kunjungan ke laman online diperkirakan mencapai 142 juta kunjungan atau naik 25 persen dibandingkan tahun lalu. Penelitian yang dilakukan oleh Experian menyebutkan, warga Inggris akan menghabiskan uang 441 ribu poundsterling atau Rp8,3 miliar per menit untuk belanja online.

“Kenyamanan untuk belanja online telah membuat aktivitas belanja terus meningkat terutama dalam merayakan Natal,” kata manajer Experian, Giles Longhurst.

Hal yang sama disampaikan Dominic Trigg, direktur perusahaan iklan digital Rocket Fuel. “Belanja online untuk kebutuhan Natal sudah menjadi hal yang normal bagi warga Inggris,” ungkapnya.

Kata dia, warga Inggris merasa lebih nyaman untuk belanja secara online dari rumah masing-masing setelah menghabiskan makan malam Natal,” tambahnya.

Sejumlah toko online juga memberikan potongan harga besar menyambut Boxing Day yaitu perayaan satu hari setelah Natal yang digelar di Inggris Raya. Tahun ini, sektor ritel di Inggris berhasil mencatat penjualan terbesar di sepanjang sejarah.

Berdasarkan prediksi dari Badan Pusat Statistik, penjualan ritel bisa mencapai 342 miliar poundsterling atau meningkat 48 miliar poundsterling dibandingkan pada 2010 lalu. (Skynews)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI