Sudirman Said Mampu Membenahi Sektor Energi

Doddy Rosadi Suara.Com
Senin, 27 Oktober 2014 | 10:55 WIB
Sudirman Said Mampu Membenahi Sektor Energi
Menteri ESDM Sudirman Said. (Antara/Andika Wahyu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengamat energi dari ReforMiner Institute Komaidi Notonegoro mengharapkan, Sudirman Said yang akan dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Menteri ESDM bisa membenahi sektor ESDM ke depan.

"Kalau membaca rekam jejak di bidang transparansi dan pengawasan, beliau salah satu figur yang berpotensi bisa melakukan pembenahan sektor ESDM," katanya.

Menurut dia, meski berlatar belakang akuntan, namun Sudirman juga mempunyai pengalaman bekerja di BUMN yakni PT Pertamina (Persero) dan perusahaan swasta yang bergerak di bidang energi dan pertambangan yaitu PT Indika Energi Tbk dan PT Petrosea Tbk.

Komaidi melihat, penempatan sektor ESDM di bawah Kementerian Koordinator Kemartiman sesuai dengan tujuan Pemerintahan Presiden Joko Widodo yang memprioritaskan kemaritiman.

Dengan tujuan tersebut, lanjutnya, sektor ESDM mengalami perubahan paradigma.

Dahulu, saat di bawah Kementerian Koordinator Perekonomian, sektor ESDM dilihat lebih dari aspek ekonomi yakni pemenuhan penerimaan devisa dan APBN.

"Sekarang ini, saya melihat sektor ESDM khususnya migas ditempatkan sebagai pendukung agar kita jaya sebagai bangsa maritim," ujar Komaidi.

Harapan transparansi pengelolaan ESDM tidaklah terlalu berlebihan. Sudirman dikenal pula sebagai aktivis transparansi dan pengawasan.

Sudirman adalah pendiri dan kini masih menjadi Anggota Dewan Pengawas Masyarakat Transparansi Indonesia (MTI).

Turut pula dalam organisasi nirlaba tersebut mantan Menteri Pertambangan dan Energi Kuntoro Mangkusubroto dan mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Erry Riyana Hardjapamekas yang sebelumnya keduanya disebut-sebut sebagai kandidat Menteri ESDM. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI