Pewaris Desak Bank Swiss Kembalikan Harta Adam Malik

Liberty Jemadu Suara.Com
Rabu, 01 Oktober 2014 | 13:08 WIB
Pewaris Desak Bank Swiss Kembalikan Harta Adam Malik
Bank UBS, di Swiss (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pada 1998, UBS dan saingannya, Credit Suisse Group AG sepakat untuk mengembalikan uang senilai 1,25 miliar dolar AS kepada korban Holocaust, setelah para pewaris menuntut agar kedua bank itu membuka kembali rekening-rekening yang sebelumnya "tertidur".

Lalu dari mana harta milik Adam Malik itu?

"Saya tidak tahu," kata Jonathan Levy, pengacara asal Washington DC yang menangani gugatan AM Trus itu, "Saya sudah berbicara dengan keluarga (Adam Malik), dan tak ada indikasi bahwa dana itu berhubungan dengan hal-hal yang tidak pantas."

Adam Malik adalah salah satu tokoh kemerdekaan Indonesia dan salah satu pendiri Kantor Berita Antara. Ia meninggalkan dua orang anak, Otto dan Antarini Malik. Otto Malik, menurut Levy, adalah perwakilan pewaris Adam Malik dalam gugatan itu.

Sebuah surat dari lembaga ombudsman perbankan Swiss pada Oktober 2013 berbunyi bahwa dari pelacakan di data nasabah bank-bank Swiss tidak ditemukan adanya aset atas nama Adam Malik.

Tetapi menurut cerita AM Trust, setahun setelah Adam Malik wafat, beberapa perwakilan pewarisnya sempat menarik 2,9 juta franc Swiss dari rekening bank almarhum. Hanya saja sejak saat itu, beberapa upaya untuk melacak aset yang tersimpan di bank-bank itu selalu gagal.

AM Trust menduga, bank-bank itu diam-diam menutup rekening Adam Malik dengan harapan bahwa para pewarisnya tidak akan menggugat.

Hanya saja, menurut Levy, dokumen-dokumen terkait rekening Adam Malik di UBS sangat minim. Menurut dia, hal itu bisa dimaklumi mengingat simpanan-simpanan di dalam rekening itu juga sifatnya rahasia. (The Wall Street Journal)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI