Bandung Ingin Jadi UKM City

Laban Laisila Suara.Com
Kamis, 05 Juni 2014 | 12:31 WIB
Bandung Ingin Jadi UKM City
Bandung. (Shutterstocks)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengupayakan Bandung menjadi UKM City yang diharapkan bisa menjadi pusat produksi dan pemasaran bagi produk UKM di kota kembang itu.

"Saya pernah bicara dengan Pak Jokowi sebagai Gubernur DKI Jakarta, fokuslah pada usaha besar. Biarkan Bandung yang fokus pada usaha kecil agar kami bisa menjadi UKM City," kata Ridwan Kamil di Bandung, Kamis (5/6/2014), dalam acara Temu Mitra Regional LPDB-KUMKM Tahun 2014.

Dia mengatakan sampai saat ini di Bandung berkembang sebagai pusat fesyen mulai dari produk distro hingga fesyen Muslim.

Bahkan di beberapa tempat juga berkembang pusat souvenir dan cinderamata yang sangat beragam.

"Bandung ini terkenal dengan kota yang kreatif dan penduduk muda kami jumlahnya besar," katanya.

Ridwan berharap Kota Bandung bisa menyediakan lingkungan dan iklim yang baik bagi perkembangan UKM dan koperasi.

"Potensi perputaran uang di Kota Bandung mencapai Rp6 triliun kami harapkan UKM bisa memanfaatkan peluang ini," tutur Ridwan.

Pihaknya sendiri berupaya untuk selalu membantu pengembangan UKM khususnya dalam hal kemasan.

"Anda ciptakan produknya datang pada kami untuk dibantu pengemasan," ujarnya lagi.

Menurut dia kemasan adalah salah satu kunci utama diminatinya suatu produk. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI