Indeks Saham BEI Berpeluang Tembus Level 5.000

Doddy Rosadi Suara.Com
Jum'at, 04 April 2014 | 00:27 WIB
Indeks Saham BEI Berpeluang Tembus Level 5.000
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indeks harga saham gabungan di Bursa Efek Jakarta terus menguat dan mulai mendekati level 4.900. Pada sesi penutupan perdagangan, Kamis (3/4/2014) sore, IHSG melonjak 21 poin atau 0,43 persen ke level 4.891,32. Sementara itu, indeks 45 saham unggulan (LQ45) menguat 4,75 poin (0,57 persen) ke level 824,77.

Volume perdagangan 4,9 miliar lot saham dengan nilai transaksi Rp5,8 triliun. Ada 148 saham yang bergerak naik, 132 saham yang turun dan 100 saham yang tidak berubah. Saham yang naik antara lain Bank Mandiri, Multipolar dan Lippo Karawaci. Sedangkan saham yang turun antara lain Indofood Sukses Makmur, Global Mediacom dan PP London Sumatera Indonesia.

"Penguatan bursa regional mendorong pelaku pasar saham di dalam negeri untuk mengambil posisi beli sehingga indeks BEI kembali mengalami penguatan," kata Analis HD Capital Yuganur Wijanarko di Jakarta, Kamis (3/4/2014), seperti dilansir Antara.

Dari sisi teknikal, lanjut dia, bila IHSG dapat mempertahankan level di atas 4.900 poin maka potensi indeks BEI untuk menguji level psikologis menuju 5.000 poin semakin terbuka.

Sejumlah indeks di kawasan regional juga ikut terangkat. Indeks Topix di Tokyo naik 0,84 persen atau 125,56 menjadi 15.071,88. Sedangkan indeks saham di Sydney naik tipis 0,12 persen atau 6,6 poin ke level 5.409,9 dan indeks Hang Seng di Hongkong bertambah 0,18 persen atau 41,14 poin ke level 22.565,08. (Bloomberg/RTI)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI