Indonesia Belajar Mengelola Air dari Belanda

Doddy Rosadi Suara.Com
Senin, 24 Maret 2014 | 08:02 WIB
Indonesia Belajar Mengelola Air dari Belanda
Wakil Presiden Boediono.(Antara/Dhoni Setiawan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Presiden Boediono dan rombongan disambut oleh Menteri Infrastruktur dan Lingkungan Hidup Kerajaan Belanda, Melanie Henriette Schultz van Haegen-Mass saat tiba di di Bandara Schipol, Amsterdam, Minggu (23/3/2014) sore.

Melani menjelaskan kepada Wapres dan rombongan tentang apa saja yang sudah dilakukan oleh Belanda dalam hal pengelolaan air.

“Pertama, membuat kebijakan secara menyeluruh tentang pengelolaan air. Kedua, membuat strategi dan program serta anggaran yang dibutuhkan dalam waktu jangka panjang,” kata Melanie seperti dikutip dari laman Setkab.go.id, Senin (24/3/2014).

Melani juga menambahkan bahwa pekan depan ia berencana akan ke Jakarta untuk membicarakan mengenai rencana kerja sama pengelolaan air untuk Provinsi DKI Jakarta.

Wapres Boediono menyampaikan terima kasih atas rencana kerja sama pengelolaan air di Jakarta. Wapres juga menegaskan bahwa sebelum ke aspek strategis masalah teknis dalam pengelolaan air harus diselesaikan. “Ini akan menjadi contoh yang baik bagi daerah lainnya,” ujarnya.

Di Maeslant Barrier, Rotterdam, Wapres dan rombongan juga mendengarkan tentang Pengelolaan air di Kerajaan Belanda dulu hingga saat ini yang disampaikan oleh Direktur Deputi di Kementerian Infrastruktur dan Lingkungan Hidup, Willem Mak. Setelah itu dilanjutkan dengan presentasi tentang rencana kerja sama Kerajaan Belanda-Indonesia dalam pengelolaan air khususnya di ibu kota Jakarta oleh Prof Piet Dircke.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI