Indeks Regional Melemah, IHSG Bangkit

Doddy Rosadi Suara.Com
Rabu, 19 Maret 2014 | 16:07 WIB
Indeks Regional Melemah, IHSG Bangkit
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indeks regional melemah menyusul sanksi yang akan dijatuhkan Amerika dan negara-negara Uni Eropa kepada Rusia dalam konflik geopolitik di Ukraina. Selain itu, pelaku pasar juga masih menunggu hasil rapat Komite Federal Open Market yang berakhir hari ini.

Indeks MSCI Asia Pasifik turun 2 persen ke level 134,76 dan indeks Shanghai Composite anjlok 0,4 persen dan mengalami penurunan pertama dalam tiga hari terakhir.

“Investor masih hati-hati. Masih terjadi volatilitas terkait konflik di Ukraina. The Fed juga kemungkinan mempertahankan suku bunga rendah setidaknya hingga 18 bulan ke depan,” kata Matthew Sherwood, analis dari Perpetual Ltd.

Sementara itu, analis dari Zheshang Securities Co, Zhang Yanbing mengungkapkan, investor masih menanti dasar dari pasar. Ekonomi belum berjalan baik dan diterpa kasus kredit macet di sektor properti. “Depresiasi yuan juga menambah sentimen negatif,” kata Zhang.

Indeks Kospi di Korea Selatan tergelincir 0,1 persen dan indeks Straits Times di Singapura turun 0,6 persen dan indeks Taiex di Taiwan terjun bebas 0,5 persen. Di Australia, indeks S&P/ASX 200 naik tipis 0,2 persen dan indeks NZX di Selandia Baru juga terangkat 0,5 persen. Di Jepang, indeks Topix jatuh 0,1 persen.

Di Jakarta, indeks harga saham gabungan di Bursa Efek Indonesia bergerak naik 14 poin (0,2 persen) ke level 4.819. Volume perdagangan 5 miliar lot saham dengan nilai transaksi Rp7,7 triliun. (Bloomberg/RTI)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI