Sony Lepas Bisnis Komputer Pribadi

admin Suara.Com
Rabu, 05 Februari 2014 | 15:16 WIB
Sony Lepas Bisnis Komputer Pribadi
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sony tengah bernegosiasi dengan perusahaan investasi Jepang seputar penjualan bisnis komputer pribadi atau Personal Computer. Pelepasan bisnis komputer pribadi itu merupakan bagian dari restrukturisasi yang tengah dilakukan oleh Sony.

Sony bersedia melepas bisnis komputer pribadinya seharga 40-50 miliar yen atau $396 juta hingga $495 juta kepada Japan Industrial Partners. Dana yang didapat dari penjualan bisnis PC itu akan digunakan Sony untuk mendirikan perusahaan baru. Perusahaan itu akan menjual PC dan laptop dengan merk Vaio, di mana Sony masih punya saham dalam jumlah sedikit.

Di pasar global, Sony hanya menguasai 1,9 persen dari total penjualan PC pada sembilan bulan pertama tahun lalu. Juru bicara Sony menolak berkomentar tentang penjualan bisnis PC tersebut.

Saham Sony naik 3,33 persen menjadi 1.581 yen pagi tadi di bursa efek Tokyo. Angka tersebut naik sedikit dibandingkan penutupan tahun lalu. Lonjakan saham Sony terjadi setelah media local NHK mengumumkan, Sony tengah melakukan kerja sama dengan perusahaan computer raksasa Lenovo dalam bisnis penjualan PC di luar negeri. (CNA/AFP)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI