Suara.com - Planet Mars menyimpan banyak misteri yang hingga saat ini belum dapat terungkap. Kini, NASA dibuat kebingungan dengan keberadaan lubang raksasa di permukaan Mars.
Dalam sebuah foto yang diambil oleh Mars Reconnaissance Orbiter (MRO), tampak sebuah lubang berukuran selatan di kutub selatan Planet Merah ini.
Anehnya, lubang tersebut tampak lebih dalam dari lubang lainnya di Mars. Hal itulah yang membuat NASA bertanya-tanya.
Para ilmuwan NASA meyakini, lubang itu terbentuk dari batu meteorit yang runtuh akibat dari lahar aktivitas vulkanik di Mars.
Baca Juga: Amerika Akan Bangun Gerbang ke Mars di Bulan
Keberadaan kawah di Mars biasanya disebabkan oleh tiga hal, yakni tabrakan meteor, lelehan lava telah menciptakan lubang yang dalam, banjir di masa lalu, dan aktivitas vulkanik.
Gambar itu diambil dengan menggunakan kamera MRO yang memungkinkan peneliti melihat benda-benda di Mars yang berukuran lebih dari satu meter.
MRO telah berada di orbit Mars sejak Maret 2006. Secara rutin, MRO mengirim gambar unik permukaan mars ke laboratorium NASA. [Science Alert]