Aplikasi Ini Mudahkan Wisatawan Indonesia Berlibur

Dythia Novianty Suara.Com
Kamis, 13 April 2017 | 14:26 WIB
Aplikasi Ini Mudahkan Wisatawan Indonesia Berlibur
Fitur baru Skyscanner. [Skyscanner]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baru-baru ini, sejumlah negara di dunia memperbarui regulasi dan persyaratan visa mereka. Mesin pencarian travel global Skyscanner, merilis informasi cara terbaik merencanakan wisata internasional bagi warga Indonesia tahun ini.

“Negara-negara seperti Jepang, Taiwan, dan Korea Selatan, yang melonggarkan regulasi visa mereka bagi warga Indonesia, merencanakan liburan ke destinasi tersebut menjadi lebih mudah bagi wisatawan Indonesia,” ujar Senior Marketing Manager dari Skyscanner, Yulianto Balawan dalam keterangan resminya, Kamis (13/4/2017).

Skyscanner membantu dalam menghemat waktu, uang, meringankan pusingnya merencanakan liburan. Aplikasi tersebut juga mengeluarkan grafik bermanfaat menunjukkan biaya tiket pulang-pergi, kemudahan dicapai dengan paspor Indonesia, dan bagimana biaya hidup disana terhadap mata uang Rupiah.

Tiket pulang-pergi terjangkau menurut Skyscanner memiliki harga di bawah Rp10.681.600 (800 dolar AS). Sementara itu, klasifikasi biaya hidup terjangkau adalah rata-rata biaya yang dikeluarkan untuk konsumsi satu hari di lokasi wisata bila dibandingkan dengan Rupiah.

Baca Juga: Unik, Bus Ini Berjalan seperti Sepeda Motor

Klasifikasi “ramah visa” didasari atas keperluan visa untuk destinasi tujuan serta tingkat kemudahan memperoleh visa.

Menurut Yulianto, dengan salah satu fitur Skyscanner, seperti ‘Month-View’ dapat melihat bulan termurah ketika berlibur ke tujuan tersebut, ‘Ke Mana Saja untuk mencari inspirasi tujuan selanjutnya' atau ‘Info Harga’ untuk selalu memantau perubahan harga.

"Wisatawan Indonesia dapat menghemat waktu dan biaya, serta menjadi wisatawan yang cerdas dengan fitur yang ada,” katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI