Suara.com - Menjadi admin twitter milik instansi pemerintahan memang sesuatu hal yang sulit. Selain harus menguasai apa yang akan dibahas ia juga diharuskan membalas pertanyaan-pertanyaan dari netizen. Namun, untuk menjawabnya diperlukan pengetahuan yang tak mudah. Tetapi, jika salah menjawab akan menjadi bumerang bagi admin tersebut.
Contohnya admin twitter @DitjenPajakRI ini ia membalas pertanyaan-pertanyaan dari netizen dengn jawaban yang seksis.
Awalnya seorang kun twitter bernama@ ayuderal menanyakan apakah bisa jika ingin menjadi pegawai pajak namun bukan lulusan STAN.
Pertanyaan netizen tersebut dijawab oleh sang admin, namun ia menjawabnya dengan tulisan yang nyeleneh.
"min kalau mau jadi pegawai pajak tapi bukan lulusan stan bisa gak sih min? ;)," tanya dia.
Bukan memberikan jawaban yang terarah, sang admin malah menjawab pertanyaan netizen tersebut untuk menjadi istri pegawai pajak saja
"Untuk rekrutmen terbuka, kami menginduk ke @KemenkeuRI. Dinda ayu nggak mau jadi istrinya pegawai pajak aja? #ehem ," kicaunya.
Alhasil jawaban tweet tersebut menuai kontroversi dari netizen. Banyak netizen yang merasa kecewa atas jawaban sang admin.
Baca Juga: Keren! Ada Sawah, Kebun dan 280 Tanaman di dalam Kantor Ini
"luwes/flexible boleh. Tapi ya ga kayak gini. Offside sampeyan," tegur @IrwanAdi_N.