Suara.com - Fitur tahan air kini menjadi 'andalan' para produsen smartphone. Sebelumnya, fitur ini hanya ada di beberapa merek ponsel dan Sony Xperia menjadi pelopornya.
Tahun lalu, iPhone 7 dan Galaxy S7 mengedepankan fitur tersebut. Di awal 2017, Samsung bahkan memboyong serangkaian model Galaxy A dengan mengedepankan tahan air dengan sertfikasi IP68.
Sebetulnya, seberapa pentingnya fitur tahan air pada sebuah smartphone terutama bagi masyarakat Indonesia? Samsung memiliki jawaban tersendiri, terutama bagi segmen milenia yang dijadikan sasaran bagi hadirnya rangkaian model terbaru ini. Kalangan milenia selalu memaksimalkan berbagai momen dalam kehidupannya.
"Sebuah riset mengungkap smartphone memiliki makna lebih besar dari sekedar perangkat komunikasi. Mereka membutuhkan smartphone yang selalu mendukung kegiatan mereka di berbagai kesempatan," ujar IM Marketing Director Samsung Electronics Indonesia, Vebbyna Kaunang saat peluncuran Samsung Galaxy A (2017) di Jakarta, Rabu (1/2/2017).
Untuk itu, ditambahkannya, Samsung Galaxy A (2017) dibuat tahan air dan debu dengan sertifikasi IP68.
Baca Juga: Ini Harga Samsung Galaxy A (2017)
"Mereka menginginkan smartphone yang tetap bisa digunakan seperti dalam kondisi hujan. Untuk mengabadikan kegiatan mereka saat berada di outdoor," kata dia.
Dia mengungkapkan, fitur tahan air di rangkaian Galaxy A (2017) merupakan untuk fresh water (air segar).
"Sertifikat IP68 ini tidak disarankan untuk masuk ke air laut karena kandungan air laut yang bisa membahayakan komponen di dalamnya," ungkap Vebby.
Meskipun begitu, dia menyarankan, jika sampai terciprat atau tercebur ke air laut ada trik yang bisa menyelamatkan.
"Segera siram dengan fresh water seperti dicuci agar bersih dari kandungan air lautnya," jelasnya.
Baca Juga: Kocak! Laki-laki Ini Histeris 'Anunya' Digigit Kepiting
Seperti diketahui, Samsung akhirnya memperkenalkan serangkaian model Galaxy A (2017) di Indonesia, yakni Galaxy A3, Galaxy A5 dan Galaxy A7. Ketiganya menyasar masyarakat kalangan milenia denga harga mulai dari A3 Rp3,999 juta, A5 Rp4,999 juta dan A7 Rp5,999 juta.