Bersin Sambil Membuka Mata Bisa Bikin Bola Mata Copot?

Liberty Jemadu Suara.Com
Jum'at, 23 Desember 2016 | 21:41 WIB
Bersin Sambil Membuka Mata Bisa Bikin Bola Mata Copot?
Ilustrasi seorang perempuan sedang bersin (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musim hujan dan badai seperti saat ini, flu yang disertai bersin adalah hal biasa. Tetapi yang mungkin jarang diperhatikan adalah, sebagian besar kita selalu menutup mata saat bersin.

Mengapa kita menutup mata saat bersin? Dan, apakah perilaku itu ada refleks tubuh?

Menurut Dr David Huston, dosen pada Texas A&M College of Medicine Houston dan pakar alergi pada Houston Methodist Hospital, di Amerika Serikat, orang bisa membuka mata saat bersin.

"Ini artinya, menutup mata saat bersin bukan refleks," kata dia.

Ia menambahkan tak ada penjelasan medis mengapa sebagian besar manusia menutup mata saat bersin.

Bersin diketahui adalah bentuk refleks sternutasi, sebuah cara tubuh untuk membersihkan saluran pernafasan manusia dari partikel asing. Saat bersin, paru-paru menyemburkan udara berkecepatan 16 km/jam ke luar tubuh melalui hidung.

Akan tetapi saat bersin, otak memerintahkan beberapa otot mulai dari esofagus di kerongkongan hingga sphinchter di anus untuk berkontraksi. Termasuk dalam otot yang berkontraksi adalah kelopak mata.

Menurut Huston, sebagian besar orang memejamkan mata saat bersin untuk menjaga agar mata tak kemasukkan partikel yang dikeluarkan lewat saluran pernafasan.

"Dengan otomatis menutup mata saat bersin, semakin banyak partikel yang dicegah untuk masuk dan melukai mata," kata dia.

Penjelasan ini membantah mitos yang mengatakan bahwa bola mata bisa copot jika bersin sambil membuka mata. Surat kabar New York Times pernah mengulas sebuah berita dari tahun 1882, tentang seorang perempuan yang mengaku bola matanya mengalami dislokasi karena bersin.

"Hanya ada sedikit bukti untuk mendukung klaim itu. Tekanan saat bersin tak cukup untuk membuat bola mata copot," ujar Huston.

Menurut dia, paling banter bersin bisa menyebabkan tekanan pada pembuluh darah sekitar mata, bukan pada bola mata atau otot di sekitarnya. (Live Science)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI