Kosongkan Kalender, Google Siap Rilis Ponsel Baru 4 Oktober

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 20 September 2016 | 15:07 WIB
Kosongkan Kalender, Google Siap Rilis Ponsel Baru 4 Oktober
Logo Google. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Google mengumumkan bahwa mereka akan mengadakan acara pada Selasa (4/10/2016) di San Francisco. Kemungkinan besar acara itu untuk memperkenalkan smartphone terbaru yang kabarnya 'menanggalkan' merek Nexus.

Raksasa mesin pencari itu mengunduh video teaser berdurasi pendek di YouTube yang menunjukkan tanggal, serta menampilkan smartphone berbentuk persegi panjang dengan logo "G" Google. Di waktu yang sama perusahaan juga meluncurkan situs baru yang mengacu pada tanggal serta sesuatu yang "dibuat oleh" Google.

Meskipun begitu, Google belum mengonfirmasi apa nama yang akan menggantikan merek Nexus. Tapi beberapa laporan mengungkapkan jika merek Nexus benar telah 'ditanggalkan' dan diganti dengan logo "G" pada perangkat yang akan datang.

Sebuah laporan dari Android Police mengatakan kita akan melihat dua smartphone baru yang dibangun oleh HTC, yakni model 5 inci dan 5,5 inci yang dikabarkan akan disebut Pixel X dan Pixel XL. Keduanya akan memiliki bodi logam.

Tahun lalu Nexus 6P juga dibalut dari bahan logam, sedangkan LG 5X terbuat dari plastik. Sebuah laporan dari Android Central menguatkan 'pelucutan' nama Nexus, dan mengatakan bahwa Google akan mengirimkan perangkat dengan versi khusus dari Android Nougat, bukannya pergi dengan versi sistem operasi seperti biasa.

Berbicara tentang jajaran Nexus awal tahun ini, CEO Google Sundar Pichai mengatakan, perusahaan akan lebih dogmatis tentang desain ponsel. Tidak hanya itu, Google juga akan menambahkan lebih banyak fitur Android dibandingkan pada ponsel Nexus.

Undangan yang diterima oleh The Verge mengkonfirmasi tanggal dan lokasi acara, tetapi tidak tampak apa yang akan ditampilkan di atas panggung di San Francisco. Namun demikian, video 30 detik jelas menunjukkan jika itu telepon, dengan kotak pencarian akrab Google berbentuk smartphone

Klip juga mengisyaratkan bahwa perusahaan melihat ponsel yang akan datang sebagai versi perangkat keras dari pencarian Google. Situs teaser baru menyatakan bahwa ponsel yang "dibuat oleh" Google akan dibangun oleh HTC.

Meskipun begitu, belum jelas spesifikasi seperti apa yang akan dimiliki perangkat Google terbaru itu. Kabarnya, tidak hanya ponsel baru yang akan diumumkan di 4 Oktober mendatang dan Google akan mengumumkan berbagai hal baru. (The Verge)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI