Para pemilik ponsel pintar Android kini sudah bisa memperbarui sistem operasi mereka dengan Android 7.0 atau kerap dijuluki Nougat --secara bertahap. Di fase awal, model-model ponserl murah Android One didahulukan oleh Google.
Android One merupakan ponsel dengan harga terjangkau hasil kerjasama Google dengan beberapa produsen untuk mempenetrasi di pasar negara berkembang.
Android One untuk tipe Cherry Mobile One G1 mendapat kehormatan karena yang pertama memakai sistem operasi Nougat, menurut Android Headlines pada Senin (12/9/2016)
Kemudian, model Android One lainnya segera menyusul dalam hitungan pekan. Adapun Android One yang beredar di Indonesia antara lain Evercoss One X, Mito Impact One, Infinix One Hot 2, dan Nexus Journey One.
Sebelumnya, Nougat telah terlebih dahulu ada di produk anyar LG, V20, yang baru saja diluncurkan pada 6 September di Korea Selatan. Setelah itu, giliran Nexus 6 dihadiahi Nougat oleh Google.
Lebih lanjut, Nougat akan dikirim oleh Google melalui sistem over-the-air. Besar data Nougat ialah 750 MB sehingga akan lebih baik mengunduhnya dengan menggunakan Wi-Fi.
Perbedaan Nougat dengan sistem operasi terdahulu terletak sistem notifikasi, sistem penghematan baterai, kehadiran emoji baru, peningkatan performa, hingga kemampuan untuk menampilkan dua aplikasi secara bersamaan di layar.