Suara.com - Mengisi daya perangkat listrik termasuk power bank selama satu malam penuh, ternyata bisa berakhir tragis.
Contohnya adalah yang menimpa salah satu murid kedokteran, Katy Emslie, yang mengalami luka bakar saat sedang berusaha memadamkan api di kamarnya.
Api yang muncul berasal dari sebuah power bank merek EE yang sedang diisi dayanya melalui perangkat laptop Mac.
"Saya sedang mengisi daya power bank di laptop Mac dan saya tinggal tidur. Saya terbangun saat mendengar suara keras dan percikan api di bawah kasur," kata Emslie, seperti dilansir laman Daily Mail.
Dia menyebut bahwa dia terbangun sekitar pukul 01.00 malam saat power banknya tersebut meledak dan terlempar ke dinding hingga muncul percikan api.
Katy pun terpaksa dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan luka bakar di telapak tangannya. [Daily Mail]
Giliran "Power Bank" yang Meledak Saat sedang Diisi Ulang
Selasa, 28 Juli 2015 | 16:01 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Cara Ganti Animasi Charger di HyperOS, Ubah HP Xiaomi Jadi Mirip iPhone!
31 Oktober 2024 | 14:18 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Tekno | 20:33 WIB
Tekno | 19:44 WIB
Tekno | 19:11 WIB
Tekno | 19:07 WIB
Tekno | 18:17 WIB
Tekno | 18:16 WIB