Suara.com - Tim beregu bulutangkis putra Indonesia tinggal selangkah lagi pertahankan medali emas di SEA Games 2017. Pencapaian ini setelah Jonatan Christie dan kawan-kawan menggilas Thailand di semifinal, Rabu (23/8/2017), dengan skor 3-1.
Laga ini sejatinya partai ulangan final SEA Games 2015 di Singapura. Kala itu, tim beregu bulutangkis putra Merah Putih kandaskan perlawanan anak-anak Negeri Gajah Putih dengan skor ketat 3-2.
Jonatan Christie sendiri jadi pembuka jalan kesuksesan Indonesia ke partai final SEA Games 2017 usai tundukkan tunggal putra Thailand, Khosit Phetpradab.
Bermain di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jonatan yang unggul secara peringkat praktis tak menemui hambatan di game pertama, dengan menang 21-6 atas peringkat 40 dunia itu.
Baca Juga: Menang Telak, Iwan Sumbang Emas Kedua dari Karate untuk Indonesia
Di game kedua, Khosit sempat unggul 15-10 dari peringkat 23 dunia tersebut. Namun, Jonatan berhasil mencetak delapan poin beruntun yang membuat keadaan berbalik menjadi 18-15.
Jonatan akhirnya menyudahi perlawanan Khosit dengan menang 21-18.
Di partai kedua, Indonesia menurunkan pasangan ganda putra Muhammad Rian Ardianton/Fajar Alfian. Duel sengit pun harus dilewati Rian/Fajar saat menghadapi Bodin Isara/Nipithon Phuangphuapet.
Sempat kalah di game pertama, 21-13, Bodin/Nipithon memaksa pertandingan berlanjut hingga ke babak rubber game setelah menang 15-21 di game kedua.
Bodin/Nipithon berhasil membuat Thailand menyamakan skor 1-1 setelah memenangi game penentuan dengan skor 21-16.
Baca Juga: MPC SEA Games Sunyi, Jurnalis: Ini Media Center Apa Kuburan
Indonesia berhasil kembali unggul setelah Ihsan Maulana Mustofa menyudahi perlawanan tunggal putra Thailand lainnya, Suppanyu Avihingsanon, di partai ketiga dengan skor 21-15 dan 21-14.