Alat Vital Kuda 6 Kg Ditemukan di Tas Perempuan Bandara AS

Reza Gunadha Suara.Com
Jum'at, 17 Februari 2017 | 19:54 WIB
Alat Vital Kuda 6 Kg Ditemukan di Tas Perempuan Bandara AS
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kejadian unik terjadi di Bandara Internasional Dulles, Virginia, Amerika Serikat. Petugas bea cukai bandara tersebut menemukan enam kilogram alat vital kuda yang ditumpuk dengan 19 kg daging binatang tersebut.

Alat vital kuda tesebut, seperti dilansir The Guardian, Jumat (17/2/2017), ditemukan dalam tas milik dua orang perempuan yang mengakui baru saja datang dari Mongolia, 29 Januari lalu.

“Kami mencurigai isi tak biasa dalam kotak jus dalam tas mereka. Setelah kami periksa, mereka ternyata menyembunyikan semua bagian daging kuda itu  di dalamnya,” tutur Direktur Custom and Border Protection Bandara Dulles, Wayne Biondi.

Selain itu, kata dia, petugas bea cukai juga mendapati 3 liter susuk Yak, binatang khas Mongolia. Ketika dimintakan keterangan, kedua wanita tersebut mengatakan sengaja membawa alat vital kuda dari Mongolia untuk keperluan medis

Baca Juga: Perjalanan Hidup Siti Aisyah, Cerai dan Punya Satu Anak

Wayne mengatakan, pihaknya langsung menyita bagian genital dan daging kuda serta susu Yak milik kedua wanita tersebut. Kekinian, seluruh barang sitaan tersebut telah dibakar. Namun, kedua wanita tersebut tak ditahan.

“Kedua wanita itu tidak kami tahan. Kami hanya menyita seluruh barangnya, karena AS melarang membawa daging kuda dari luar negeri kalau tidak memiliki sertifikasi resmi. Daging kuda dari Mongolia kuat terindikasi bakteri berbahaya,” tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI