Polda Metro Jaga Ketat Perayaan Imlek di 238 Vihara

Jum'at, 27 Januari 2017 | 18:07 WIB
Polda Metro Jaga Ketat Perayaan Imlek di 238 Vihara
Vihara di kawasan Petak Sembilan, Glodok, Jakarta. [Suara.com/Adhitya Himawan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Polda Metro Jaya akan mengamankan kegiatan perayaaan Tahun Baru Cina atau Imlek di 238 vihara yang ada di Jakarta dan sekitarnya. Perayaan imlek sendiri akan jatuh pada Sabtu (28/1/2016) besok.

"Ada 238 vihara yang kami amankan," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Jumat (27/1/2017).

Namun, Argo belum menjelaskan detil soal jumlah personel keamanan yang akan dikerahkan di 238 vihara tersebut. Alasannya setiap vihara mempunyai jumlah pengamanan yang tidak sama. Dia pun menyebut nantinya polisi juga akan menghitung umat Budha yang akan merayakan Imlek di setiap masing-masing vihara.

Baca Juga: Debat Kedua, Polwan Disiagakan Buat Pembatas Massa Pendukung

"Tergantung umatnya setiap vihara. Nanti Polres setempat yang akan mengevaluasi. Polda Metro akan memback-up nya," kaya Argo.

Argo merinci jumlah 238 vihara yang akan diamankan paling banyak berada di kawasan Jakarta Utara (62 vihara) dan Jakarta Barat (83 vihara). Adapun di kawasan Jakarta Pusat berjumlah 42 vihara dan di Jakarta Selatan 5 vihara. Kemudian Jakarta Timur (12 vihara), Tangerang (17 vihara), Bekasi (9 vihara) serta Depok (8 vihara).

"Memang kedua wilayah itu paling banyak dan personel diturunkan di dua wilayah tersebut paling banyak," katanya.

Namun, Argo menegaskan pihaknya tidak akan membeda-bedakan jumlah pengamanan yang dikerahkan di 238 vihara dalam perayaan Imlek.

"Ada Vihara besar dan jamaahnya sedikit , tapi tetap kami amankan dan jadi atensi," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI