Suara.com - PT. Transportasi Jakarta meluncurkan layanan baru yang dikhususkan bagi kaum difabel. Layanan yang dinamakan Transjakarta Cares ini nantinya akan menjemput para difabel, selanjutnya diantar ke halte Transjakarta yang ramah difabel terdekat.
Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengatakan munculnya ide menjemput para disabilitas dari rumah awalnya dari taksi disabilitas. Menurut Ahok, tak semua masyarakat Jakarta memiliki uang untuk membayar taksi.
"Jadi akan kita jemput dengan dengan mobil Transjakarta Cares ini dari rumah, sehingga bisa tambah bahagia, dan bisa tambah panjang umur juga," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (19/10/2016).
Dengan adanya layanan Transjakarta Cares, kaum difabel diharapkan tidak lagi menuai hambatan untuk mendapatkan moda transportasi yang aman, nyaman dan murah.
"Kaum difabel juga warga Jakarta jadi mereka berhak mendapatkan fasilitas dan subsidi dari Pemprov dalam pelayanan transportasi," ujar Direktur Utama Transjakarta Budi Kaliwono.
Budi menerangkan, di tahap awal pihaknya baru meluncurkan 5 unit mobil Transjakarta Cares. Kedepan, mobil seperti ini akan ada sebanyak 40 unit dalam waktu dekat, agar dapat melayani masyarakat Jakarta.
"Tahap awal Transjakarta Cares akan melayani dua zona yakni di Jakarta Pusat dan Jakarta Barat, beroperasi pukul 08.00 sampai 17.00 wib setiap hari," ucap Budi.
Bila tertarik menggunakan transportasi ini, kaum difabel harus memesannya terlebih dahulu satu hari sebelum menggunakan layanan ini.
Mereka harus menghubungi call center (021) 1500 102. Bagi mereka yang menghubungi pertama kali, mobil Transjakarta Cares beserta para petugas siap menjemput di tempat penjemputan.
"Nanti diantar dari rumah ke halte difabel, selanjutnya bisa menggunakan Transjakarta reguler. Dijemput di tempat asal utk dianter ke rumahnya lagi," ujar Budi.