Sajian Imlek Pembawa Keberuntungan Ini Bermanfaat bagi Kesehatan

Senin, 30 Januari 2017 | 10:00 WIB
Sajian Imlek Pembawa Keberuntungan Ini Bermanfaat bagi Kesehatan
Yu Sheng, Menu khas Tahun Baru Imlek. (Suara.com/Ririn Indriani)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selain identik dengan rangkaian ibadah di kelenteng, Tahun Baru Cina atau Imlek juga diramaikan dengan suguhan panganan khas yang syarat makna. Bagi masyarakat Cina, makanan yang disuguhkan saat Imlek diyakini dapat membawa keberuntungan bagi kehidupannya di tahun yang baru.

Tak hanya membawa keberuntungan, beberapa sajian khas Imlek ternyata juga mendatangkan manfaat kesehatan bagi tubuh. Dilansir laman Huffingtonpost, berikut beberapa sajian Imlek yang menyehatkan.

1. Jeruk

Jeruk mandarin yang hanya muncul di saat Imlek ini memiliki makna kemakmuran dan kesejahteraan. Untuk itulah jeruk berwarna oranye yang terasa manis ini selalu ada di meja masyarakat Tionghoa ketika merayakan pergantian tahun.

Tapi tak hanya mendatangkan kemakmuran bagi yang mengonsumsinya, jeruk mandarin ini juga menyehatkan karena mengandung vitamin C dalam jumlah tinggi. Jeruk juga bisa menetralisir lemak jahat yang mungkin Anda dapatkan dari makanan utama lainnya saat Imlek.

2. Ikan bandeng utuh

Ikan bandeng juga merupakan sajian yang khas saat Imlek tiba. Namun yang menarik, ikan tidak dipotong-potong saat menyajikannya. Biasanya ikan disajikan secara utuh, alias lengkap dengan kepala dan buntut. Hal ini bermakna agar kehidupan di tahun baru memiliki diawali dan diakhiri dengan sesuatu yang baik.

Nah jika ditilik dari sisi kesehatan, ikan bandeng memiliki kandungan lemak tak jenuh yang cukup tinggi. Kandungan lemak tak jenuh ini dapat menyeimbangkan dan menurunkan kandungan lemak jahat dan kolestrol jahat yang ada di dalam tubuh anda. Anda pun dapat terbebas dari risiko stroke dan jantung dengan mengonsumsi ikan bandeng.

3. Tiram

Baca Juga: Luncurkan Varian Baru, Datsun Makin Optimistis di Tahun Ayam Api

Pada masyarakat Tionghoa yang memiliki tingkat ekonomi baik, mereka juga menyajikan tiram sebagai suguhan saat Imlek. Tiram dipercaya dapat mendatangkan bisnis yang baik di tahun baru. Selain menawarkan kelezatan, tiram juga menjanjikan banyak nutrisi penting bagi kesehatan.

Panganan laut ini mengandung mineral penting seperti zinc, zat besi, kalsium, kalium, namun rendah lemak dan kalori. Banyak pula yang percaya bahwa tiram dapat bermanfaat bagi kesuburan, mencegah anemia dan meningkatkan kepadatan tulang.

4. Kue keranjang

Kue keranjang adalah camilan manis yang selalu ada di perayaan Imlek. Terbuat dari tepung beras, masyarakat Tionghoa percaya bahwa adanya kue keranjang bermakna bahwa tahun baru selalu menjadi tahun yang lebih baik dari tahun sebelumnya.

Kandungan gula dari kue ini dapat mencukupi kebutuhan kadar gula dalam tubuh. Hal ini akan sangat bermanfaat bagi mereka yang memiliki kadar gula rendah.

5. Kuaci

Camilan ini sering disajikan sebagai camilan saat bercengkrama. Terselip doa dan harapan untuk memiliki keturunan yang banyak di tiap penyajiannya. Tapi tahukah Anda bahwa kuaci memiliki kandungan gizi yang begitu tinggi. Kuaci kaya akan protein, vitamin B, magnesium dan lemak tak jenuh yang baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI