Libur Imlek, Danau Toba Diserbu Pengunjung

Ririn Indriani Suara.Com
Senin, 30 Januari 2017 | 03:17 WIB
Libur Imlek, Danau Toba Diserbu Pengunjung
Danau Toba (Sumber: Wikipedia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wisata pantai di sejumlah lokasi di Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah pada libur Imlek 2017 pada Sabtu (28/1/2017) dan Minggu (29/1/2017).

"Mereka mengunjungi Pantai Pasir Putih Parbaba, Pantai Indah Situngkir, Pantai Sibolazi di Kecamatan Simanindo dan pemandian air panas di Kecamatan Pangururan," ujar Kembali Sihaloho, PNS di Dinas Pariwisata Kabupaten Samosir, Minggu.

Puncak kunjungan pada Sabtu yang juga memberikan pendapatan bagi hotel di sekitar lokasi wisata yang penuh tamu, sedangkan Minggu mengalami penurunan, karena banyak yang sudah kembali untuk istirahat.

Wisatawan yang kebanyakan liburan bersama keluarga itu berasal dari Kabupaten Simalungun, Karo, Dairi, Pematangsiantar, Serdang Bedagai, Tebing Tinggi, dan Medan.

Menurut Kembali, wisata pantai di Kabupaten Samosir menjadi pilihan para pengunjung, karena pantainya berpasir, bersih dan retribusi yang terjangkau dengan parkir yang luas.

Sulaiman (36), warga Kota Pematangsiantar berkunjung ke Pantai Putih Parbaba untuk membuktikan cerita dan informasi yang diterima dari teman maupun internet.

"Memang indah dan nyaman serta aman melepas anak-anak bermain air di pinggiran pantai yang dangkal," katanya. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI