6 Alasan Seks Bisa Lindungi Anda dari Beragam Risiko Penyakit

Selasa, 10 Januari 2017 | 20:04 WIB
6 Alasan Seks Bisa Lindungi Anda dari Beragam Risiko Penyakit
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seks tak hanya menjadi pemuas gairah antara dua insan manusia semata. Lebih dari itu, seks menurut penelitian, juga dapat mendatangkan berbagai manfaat kesehatan.

Seperti antara lain dilansir laman Times of India, ada beberapa alasan mengapa seks dapat melindungi Anda dari berbagai risiko penyakit. Berikut enam di antaranya:

1. Seks membuat kualitas tidur lebih baik
Usai bercinta, seseorang biasanya akan mendapatkan tidur yang lebih nyenyak. Pasalnya ketika bercinta, tubuh mengeluarkan hormon oksitosin yang membuat tubuh merasa bahagia, sehingga berpengaruh pula pada kualitas tidur seseorang secara keseluruhan.

2. Seks adalah bentuk lain dari olahraga
Bercinta adalah salah satu bentuk aktivitas fisik. Sama seperti olahraga, seks akan memicu pembakaran kalori, sehingga Anda akan berkeringat setelahnya. Penelitian menunjukkan, seks selama 15 menit yang dilakukan tiga kali dalam seminggu, dapat membakar sekitar 7.500 kalori dalam setahun. Wow! Ini cocok bagi Anda yang berniat menurunkan berat badan dengan cara yang menyenangkan.

3. Seks meningkatkan harapan hidup seseorang
Ketika seseorang mengalami orgasme, maka tubuh secara otomatis mengeluarkan hormon dehydroepiandrosterone. Hormon ini berperan meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan melawan inflamasi penyebab berbagai penyakit. Studi bahkan menyebutkan bahwa lelaki yang rutin berhubungan seks setiap minggu, bisa hidup lebih lama karena terhindar dari risiko berbagai penyakit.

4. Seks meredakan rasa nyeri
Saat berhubungan seks, tubuh banyak melepaskan hormon, salah satunya adalah endorphin. Hormon ini bertindak untuk meredakan rasa nyeri. Studi yang dilakukan Gina Ogden menunjukkan bahwa selama rangsangan seksual dan khususnya di saat orgasme, seseorang tidak akan merasakan sakit. Pada kaum hawa, seks juga dapat meningkatkan kesuburan, menunda menopause, serta meringankan gejala PMS.

5. Mencegah disfungsi ereksi
Sebanyak 50 persen lelaki berusia di atas 40 tahun yang mengalami disfungsi ereksi mencari berbagai macam cara untuk mengatasi masalah tersebut. Padahal, ada cara mudah untuk mengatasinya, yakni dengan berhubungan seks secara teratur. Menurut penelitian, seks dapat memperlancar sistem peredaran darah termasuk di daerah penis, sehingga mengatasi disfungsi ereksi.

6. Meredakan stres
Seks juga bisa menjadi cara yang menyenangkan untuk mengatasi stres. Pasalnya, saat bercinta tubuh memproduksi dopamin, hormon yang dapat melawan stres. Jadi, masih ada alasan untuk melewatkan kegiatan bercinta yang penuh manfaat ini?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI