Suara.com - Usia 30 tahun merupakan fase dimana seseorang dianggap telah matang dan dewasa. Oleh karena itu, baik lelaki maupun perempuan yang memasuki usia ini harus menghentikan kebiasaan-kebiasaan yang mungkin kerap dilakukan saat usia 20-an.
Khusus bagi lelaki, ada kebiasaan-kebiasaan tertentu yang bisa menurunkan kadar testosteronnya. Akibatnya, metabolisme tubuh pun menurun dan libido menjadi rendah.
Ini pula sebabnya banyak lelaki di usia 30 tahunan yang memiliki perut buncit. Jika Anda tak merubah kebiasaan-kebiasaan buruk ini, maka bisa jadi riisiko kesehatan serius akan mengintai tubuh Anda seumur hidup.
Yuk ketahui kebiasaan apa yang harus dihindari lelaki ketika menginjak usia 30 tahun, seperti dilansir laman Boldsky.
1. Merokok
Merokok merupakan salah satu kebiasaan yang hampir dilakukan semua lelaki ketika menginjak usia 20 tahunan. Nah, ketika berusia 30 tahun sudah saatnya Anda menghentikan kebiasaan tak sehat ini. Merokok juga merupakan penyebab mengapa libido Anda menurun.
2. Jajan Sembarangan
Mengonsumsi makanan apapun dan dimanapun sebenarnya sah-sah saja dilakukan. Tapi ketika menginjak usia 30 tahun, kebiasaaan ini harus Anda kurangi bahkan hentikan untuk menghindari infeksi tenggorokan, masalah pencernaan.
Sebaiknya pilih tempat makan yang menyajikan makanan hiegenis dan sehat dan hindari jajan sembarangan di pinggir jalan.
3. Minuman Beralkohol