Suara.com - Handuk merupakan alat untuk mengeringkan tubuh usai mandi. Seringkali kita menganggap bahwa handuk adalah bagian yang paling bersih.
Padahal menurut penelitian, handuk merupakan 'surga' bagi bakteri,jamur, kulit mati, kotoran, urine yang bersumber dari toilet.
Oleh karena itu ahli kesehatan Profesor Philip Tierno mengimbau segera mencuci handuk setelah tiga kali pemakaian untuk menghindari infeksi dari bakteri, jamur dan kuman dari kamar mandi.
"Jika ada bau yang datang dari handuk, maka itu tanda bahwa kuman, bakteri atau jamur telah bersemayam di dalamnya. Anda harus segera mencucinya," ujarnya dilansir Daily Mail.
Profesor Tierno juga mengingatkan agar tak bertukar handuk bersama orang lain. Risiko penularan kuman dan bakteri menurutnya sangat besar.
Jenis bakteri yang muncul dari kegiatan bertukar handuk, salah satunya adalah 'Staphylococcus aureus' yang menurut Profesor Tierno dapat menimbulkan jerawat dan infeksi penyakit tertentu.
Jadi, mulai sekarang jangan terlalu lama mengganti handuk agar Anda terhindar dari risiko kesehatan yang bisa muncul akibat handuk kotor!