Suara.com - Ayahanda Tasya Kamila, Gatot Permadi, meninggal dunia sore ini pukul 17.00 WIB, Jumat (24/3/2017).
Namun sayang, ia terancam tak bisa memberi penghormatan terakhir pada orangtuanya itu. Pasalnya, saat ini mantan artis cilik itu sedang tak berada di Jakarta.
"Tasya kalau ke Jakarta sampainya Minggu juga, enggak ketemu Papanya," kata Rina, ibunda Tasya Kamila saat dihubungi Suara.com via aplikasi pesan WhatsApp, Jumat (24/3/2017) malam.
Pelantun Libur Tlah Tiba itu memang sedang melanjutkan pendidikan magister di Universitas Columbia. Saat ditanya lebih lanjut penyebab meninggal Gatot Permadi, Rina belum memberikan keterangan, "Mohon doanya saja ya, terima kasih," imbuhnya singkat.
Tasya Kamila memang kerap mengunggah foto sang Ayah di Instagram, banyak momen saat Tasya dan sang ayah hendak berpisah di bandara. Kabar ini pun pertama diketahui dari unggahan perempuan 22 tahun itu yang menyebut sang ayah telah tiada.
Ayahanda Meninggal, Tasya Tak Bisa Datang, Mengapa?
Jum'at, 24 Maret 2017 | 22:50 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Alasan Tasya Kamila Pilih Susu UHT untuk Bantu Tumbuh Kembang Anaknya
30 November 2024 | 23:25 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Entertainment | 20:30 WIB
Entertainment | 20:15 WIB
Entertainment | 20:00 WIB
Entertainment | 19:45 WIB
Entertainment | 19:30 WIB
Entertainment | 19:15 WIB
Entertainment | 19:00 WIB
Entertainment | 18:45 WIB
Entertainment | 18:30 WIB
Entertainment | 18:15 WIB