Tak Seperti Biasa, Begini Suasana Teater JKT48 Usai Manajer Tewas

Yazir FaroukIsmail Suara.Com
Rabu, 22 Maret 2017 | 12:46 WIB
Tak Seperti Biasa, Begini Suasana Teater JKT48 Usai Manajer Tewas
Suasana Teater JKT48 di FX Sudirman pascameninggalnya Inao Jiro [suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Suasana Teater JKT48 yang terletak di lantai 4 di FX Sudirman pada hari ini, Rabu (22/3/2017) terlihat sepi dari aktivitas pascameninggalnya Inao Jiro akibat bunuh diri. Jiro, warga negara Jepang itu merupakan manajer dari idol group JKT48.

Pantauan Suara.com, pihak keamanan yang biasanya berjaga di sana juga tak terlihat. Di depan area teater terpasang pembatas agar tidak ada yang bisa masuk ke sana.

Kami sempat mewawancarai salah seorang wota, sebutan fans JKT48 di sana. Lelaki berkacamata itu mengaku sudah cukup lama berada di sana, namun tak ada satupun petugas yang membuka teater.

"Biasanya jam segini (Jam 12.00 WIB), sudah ada security, tapi ini belum ada," katanya.

Baca Juga: Honda Ungkapkan Rencananya untuk CBR250RR Tahun Ini

Fans itu mengaku sengaja datang ke sana untuk mengetahui informasi seputar kematian Jiro.

"Saya juga mau tahu, bisa nggak kita hadir di rumah duka," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Jiro ditemukan tewas akibat gantung diri di kediamannya Perumahan River Park Blok GE 4 No. 3 RT 02 / RW 02 Kelurahan Jurang Mangu Barat, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan, Selasa sore kemarin.

Sampai saat ini polisi masih menelusuri motif di balik aksi nekat Jiro.

Baca Juga: WNI Ditangkap Polisi Malaysia saat Jual Sayuran

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI