Adik Ayu Ting Ting Emosi, Nikita Mirzani: Gue Nggak Peduli

Rabu, 15 Maret 2017 | 08:01 WIB
Adik Ayu Ting Ting Emosi, Nikita Mirzani: Gue Nggak Peduli
Nikita Mirzani di sebuah acara di Lotte Shopping Avenue, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (14/3/2017). [suara.com/Puput Pandansari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Nikita Mirzani menampik tuduhan jika saat ini dirinya sedang berkonflik dengan Balajaer, sebutan fans Ayu Ting Ting, lantaran dianggap mengolok si pelantun Sambalado. Unggahan Niki-begitu Nikita akrab disapa, di akun medsos Instagram dianggap telah menyindir Ayu. Namun, Niki berkilah dirinya tak bermaksud apa-apa.

"Jadi gue kan kemarin bintang tamu sama Jesicca (Iskandar) di salah satu stasiun TV, dia (Jessica Iskandar) lagi sama teman-teman sosialita. Gue keceplosan, kurang satu orang nih, Ayu Ting Ting. Nah langsung gue 'diserbu' Balajaer," tukas Niki usai menonton bareng film Jakarta Undercover: Antara Cinta, Pesta dan Realita di Lotte Shopping Avenue, Kuningan Jakarta Selatan, Selasa (14/3/2017).

Mantan istri Sajad Ukra ini langsung diamuk netizen yang kesal Ayu disebut artis yang hanya eksis di medsos. Tapi, Niki merasa tak pernah menyulut pertikaian.

"Kalau masalah enggak ada. Gue kan cinta damai."

Baca Juga: Diduga Politik Uang, Giring: Boleh Bagi-bagi Sembako!

Disinggung soal Syifa, adik Ayu Ting Ting, yang 'panas' atas komentar Jessica dan Niki yang menyindir kabar perselingkuhan Ayu dengan Raffi Ahmad, Niki tak mau ambil pusing.

"Gue nggak peduli sama yang begitu-begitu," tukasnya.

Kisruh ini merupakan buntut dari komentar Nikita Mirzani yang dinilai mencemooh Ayu Ting Ting di acara Rumpi yang dipandu Feni Rose. Saat Feni menunjukkan artikel tentang Jessica yang mendapat pujian dari artis India, Arjit Taneja pemain Lonceng Cinta, Niki menimpali, "dia mah maunya langsung kawin. Yang ada dekat dulu, dicocokin dulu baru kawin. Kan pusing tiap tanya, bisa diajak nikah nggak?"

Niki sempat menyinggung, "Tapi punya pacar enggak dia (Arjit Taneja) entar punya pacar kayak yang itu, Ayu kan dulu sama yang itu yang sama-sama dari India (Shaheer Sheikh) enggak tahunya putus."

Jessica menyambung, "Niki jangan gitu. Niki mah ngejelekkin aku banget."

Baca Juga: Nikita Mirzani Punya Mainan Baru Impor, Coba Tebak Apa?

Ditimpali Niki, "Lho, justru bagus dinikahi daripada disimpen," jawab Niki yang langsung dapat sorakan dari penonton.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI