Suara.com - Artis Yuki Kato baru-baru ini berlibur ke kawasan Wisata Bahari Terpadu Mandeh, Sumatera Barat. Melalui akun Instagramnya, dia berbagi momen menarik saat berada di sana.
Seperti traveler lainnya, Yuki juga tak ingin melewatkan salah satu tantangan jika berada di sana, yakni terjun dari atas tebing. Dia mengabadikan momen itu dalam sebuah video yang diunggah.
"My very first time experiencing that! Thank you for the cheers and encouragements Definitely going to try it again in the future," tulisnya di caption video.
Di dalam video, Yuki yang mengenakan bikini warna biru semula terlihat ragu-ragu untuk melompat. Kadung berada di atas, dia akhirnya terjun juga.
Baca Juga: Anak Meninggal Usai Dilahirkan, Istri Bekti Ingin Hamil Lagi
Ternyata masih ada tebing yang lebih tinggi di sana. Seorang netizen di kolom komentar menantang Yuki agar terjun dari tebing yang lain.
"Kok ga yang paling atasnya sih," tulis akun andre.stw92.
Baca Juga: Soal Foto "Hot", Nikita Mirzani: Harus Dilihat Seperti Telanjang