Mengapa Bebi Romeo Namai Anaknya Bambang?

SiswantoIsmail Suara.Com
Minggu, 27 November 2016 | 14:46 WIB
Mengapa Bebi Romeo Namai Anaknya Bambang?
Pasangan Bebi Romeo-Meisya Siregar bersama bayi mereka di Jakarta Selatan, Minggu (27/11/2016). [Suara.com/Nanda Hadiyanti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bebi Romeo menceritakan arti nama anak ketiganya, Muhammad Bambang Arr Ray Bach. Nama ini merupakan ide Bebi.

"Setelah beberapa kali kami ikut program itu nggak jadi, istriku sudah ikhlasin, tapi akhirnya hamil. Jadi, karena ini anugerah dari Allah, jadi mau cowok atau cewek aku yang kasih nama," kata suami dari Meisya Siregar di RS Asih, Jakarta Selatan, Minggu (27/11/2016).

Nama Bambang, katanya, merupakan nama tokoh di dunia pewayangan. Nama ini sangat khas di Jawa.

"Kalau di Jawa itu Bambang artinya ksatria, gentle-lah, berani. Terus ada Arr, itu artinya aransemen. Ini satu anugerah buat aku, jadi aku pengen aransemen. Terus dia kan laki-laki, nah aku pengennya dia bisa aransemen hidup dia, keuangan dia besok kalau sudah dewasa. Itu harapan aku. Kalau Ray itu artinya seperti raja, punya jiwa pemimpin," kata Bebi.

Sementara nama depan, Muhammad, diambil dari nama Rasulullah, Muhammad SAW.

Sedangkan nama terakhir, Bach, diambil dari nama musisi besar dari Jerman. Musisi yang selama ini menginspirasi Bebi dalam menulis lagu.

"Setiap dengar lagunya aku selalu terpancing buat bikin karya dari situ," kata Bebi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI