Penyanyi dangdut Zaskia Gotik komentari perseteruan rekannya di Cecepy, Julia Perez, dengan Nikira Mirzani.
Zaskia terlihat sangat hati-hati ketika berbicara kepada media menanggapi Jupe yang telah dilaporkan oleh Nikita ke Polda Metro Jaya pada Sabtu, 29 Oktober 2016.
"Ini kan sebenarnya masalah kesalahpahaman aja. Masalah kecil yang bisa diselesaikan dengan kekeluargaan, dengan damai. Kita juga harus memaklumin Jupe juga abis berobat," kata Zaskia di Studio Trans TV, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (1/11/2016).
Menurutnya, Jupe melarang rekannya di Cecepy ikut campur dengan masalah ini. Jupe pun, imbuhnya, tak mau cerita soal masalahnya dengan Nikita.
"Semalem juga ketemu dia nggak ngomong apa-apa. Dia cuma bilang doain terbaik aja. Kalo untuk dukung support pasti, dia kakak kita, dia orang baik," kata Zaskia.
Jupe dilaporkan Nikita atas kasus fitnah setelah pelantun Aku Rapopo itu menuduh Nikita terlibat penganiayaan terhadap Lucky, asisten Jupe, saat mereka berada di klub pada Jumat malam, 28 Oktober.
Tudingan Jupe terhadap Nikita dialamatkan melalui Twitter pada Sabtu, meskipun keesokan harinya Jupe meminta maaf juga lewat Twitter. Permohonan maaf Jupe juga disampaikan langsung di hadapan media dengan didampingi pengacara Sandy Arifin pada Selasa, 1 November.
Lucky juga telah melaporkan Nikita dan seorang lelaki ke Polres Jakarta Selatan pada Sabtu. Lucky mengklaim mendapat luka di kepala dan sudah divisum di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).