Suara.com - Sutradara handal Steven Spielberg akan mengadaptasi buku The Kidnapping Of Edgardo Mortara karya David Kertzer untuk diangkat ke layar lebar, demikian dilaporkan Deadline.
Jatah penulis skenario, Spielberg memilih Tony Kushner. Duet ini merupakan ajang reuni karena mereka pernah bekerja sama ketika menggarap film Munich pada 2005 dan Lincoln tujuh tahun kemudian.
Sementara untuk pemerannya baru ada nama Mark Rylance. Dia merupakan peraih Oscar untuk kategori 'Best Supporting Actor' di Bridge Of Spies, film yang juga disutradarai Spielberg.
Menurut rencana, penggarapan film akan dimulai pada awal 2017 mendatang. Sementara jadwal rilisnya diprediksi antara Oktober sampai Desember di tahun itu.
The Kidnapping Of Edgardo Mortara diterbitkan pada 1997. Buku ini menceritakan tentang kisah bocah Yahudi yang lahir di Bologna, Italia pada 1858. Dia diculik dari keluarganya untuk dibesarkan menjadi penganut kristen.