Suara.com - Pamela Anderson telah beberapa kali berpose telanjang untuk kampanye People for the Ethical Treatment of Animal (PETA) atau organisasi yang berjuang untuk hak-hak binatang.
Kali ini, artis seksi berusia 47 tahun itu kampanye air limbah perdagangan daging. Dalam posenya, Pamela beradegan histeris seperti adegan yang dibuat oleh Alfred Hitchcock.
Iklan itu dibuat setelah perdebatan pembatasan air selama kekeringan bersejarah di California. Pamela mengatakan, solusi ini tidak hanya bikin durasi mandi lebih pendek, namun mematikan keran di peternakan.
"Sungai yang disedot, tidak hanya untuk hewan, tapi juga untuk tanaman yang tumbuh untuk memberi makan hewan di peternakan," ujarnya.
Direktur Kehormatan PETA itu menambahkan, "Memproduksi satu ton daging sapi menggunakan air sebanyak sekitar enam bulan untuk mandi," katanya.
Gubernur California Jerry Brown mengeluarkan perintah kontroversial soal penggunaan air perkotaan sebesar 25 persen tanpa membatasi air yang digunakan oleh peternakan, sebagai penyebab nomor satu dari kekeringan.
Lima puluh lima persen dari pasokan air negara dikeringkan oleh peternakan hewan, sedangkan hanya lima persen digunakan di rumah, menurut Pusat Ilmu Pengetahuan untuk Kepentingan Umum. (Daily Mail)