Suara.com - Javier Hernandez telah resmi bergabung dengan Wet Ham United dari Bayer Leverkusen. Mantan striker Manchester United ini mengungkapkan bahwa bukan keputusan sulit baginya memutuskan pindah ke West Ham.
Pemain berusia 29 tahun itu telah mengikat kontrak selama tiga tahun setelah menyelesaikan tes medis. The Hammers memboyong Hernandez yang akrab dipanggil Chicharito ini dengan nilai 16 juta poundsterling.
Striker internasional Meksiko ini telah mencetak 39 gol dalam dua musim bersama Leverkusen. Hernandez menjadi pemain keempat yang diboyong oleh West Ham di jendela musim panas ini.
"Bagi saya, Liga Primer adalah liga terbaik di dunia dan ketika kesempatan itu datang, saya sangat ingin bergabung dengan klub ini," kata Javier Hernandez.
"Itu bukan keputusan yang sulit. West Ham adalah klub bersejarah, dan sangat ambisius - Anda bisa melihat para pemain yang diboyong di musim panas ini, mereka ingin meraih musim yang sangat baik."
"Saya memiliki tiga tahun fantastis bermain di Spanyol dan Jerman, tapi Inggris benar-benar sebuah bagian besar pertama dalam karir saya dan saya sangat senang bisa kembali," tukasnya.
Hernandez pindah ke Leverkusen dari MU di tahun 2015 setelah sempat dipinjamkan ke Real Madrid. Ia dua kali meraih gelar Premier League di MU dan membawa lolos ke final Liga Champions sebelum dikalahkan Barcelona 1-3. (Scoresway)