Suara.com - Bagi Anda yang menjadi investor saham yang baru awal atau pemula, mungkin masih kebingungan mengikuti arus informasi yang mana. Pasalnya, tak jarang kan anda terjebak dalam informasi yang ternyata hoax alias tidak benar. Terutama bisnis saham menjadi salah satu bisnis yang lumayan membahayakan dan memiliki banyak saingan.
Jika tidak cermat dalam memilah suatu informasi, tentu Anda akan tumbang dengan mudah.
Nah, biar tidak salah arah dan perjalanan sebaiknya pahami beberapa mitos yang beredar mengenai investasi saham baik di masyarakat maupun di kalangan pebisnis.
Hanya untuk Orang Kaya
Banyak yang beranggapan bahwa investasi saham bisa dilakukan oleh orang kaya saja. Hal tersebut ternyata mitos dan tidak benar. Mungkin jika di drama korea, atau di sinetron si orang kaya dianggap selalu memiliki investasi berupa saham.
Dalam lapangannya banyak juga yang memanfaatkan investasi saham ini sebagai ladang mencari uang dan memutar uang. Tentu mereka membutuhkan uang yang jumlahnya tidak sedikit, namun tidak semua pengikut saham merupakan orang kaya.
Sayangnya mitos ini juga terkenal di Indonesia, di mana hanya orang kaya yang bisa melakukan investasi saham. Padahal diam-diam, beberapa orang yang mungkin tidak diketahui mereka warga biasa juga mengikuti investasi saham. Seperti halnya cerita yang sempat viral, di mana satu supir taksi Indonesia memiliki saham hingga ratusan juta, semua berawal dari seringnya ia mengobrol dengan para pekerja bursa saham, dan keberaniannya untuk menanam saham meskipun bukan dari orang kaya.
Cepat Kaya
Cepat kaya merupakan mitos terbesar kedua di mana ketika Anda mendengar investasi saham, maka anda berpikir uang akan berputar secepat rollercoaster. Nyatanya? Tentu saja tidak. Di mana para investor harus memikirkan strategi agar saham tetap tinggi dan mempertahankan harga serta rating. Selain itu mungkin saham terlihat cepat kaya karena para investornya yang memang sudah berada sebelum mereka berinvestasi.
Sama seperti usaha, investasi saham memiliki tahapan yang harus dilalui, sabar dan juga ulet menjadi kunci bagaimana Anda bisa sukses investasi saham seperti para investor besar lainnya.
Tonton Harga Saham Setiap Saat
Saham memang seringkali naik dan turun, namun mitos yang beredar bahwa orang saham haruslah di depan komputer dan menggali informasi terkait saham setiap saat. Lantas bagaimana dengan investor besar? Apa mereka tidak mandi, makan dan juga tidur? Tentu saja mitos ini salah kaprah.
Anda bisa melihat saham di waktu tertentu, misalnya ketika pembukaan pukul 09.00 atau penutupan pukul 16.00. Anda juga bisa mengecek kembali kisaran antara 11.30 hingga 12.30. jika dalam waktu tersebut mengalami kenaikan dan penurunan, maka ambil langkah sesegera mungkin. Tidak harus memantau selama 24 jam, namun anda dituntut untuk bisa membaca pergerakan saham setiap harinya. Maka lama-lama insting anda akan bekerja untuk menganalisa.